Aplikasi Adata Diskominfotik Kota Blitar, Permudah Masyarakat Mengakses Data

Aplikasi Adata Diskominfotik Kota Blitar, Permudah Masyarakat Mengakses Data
Setelah meluncurkan Adata, yakni aplikasi pengolah dan penyaji data untuk masyarakat, Dinas Kominfo dan Statistik berkomitmen untuk menyajikan data dan informasi yang jelas kepada masyarakat. Teknis kerja aplikasi ini dengan memanfaatkan jaringan fiber optic sebagai jalur pertukaran data Kepala Dinas Kominfo dan Statistik Kota Blitar, Moh. Aminurcholis mengatakan, sesuai dengan tugas Diskominfotik Kota Blitar sebagai pengolah data statistik sektoral dan penyaji berbagai data yang dibutuhkan sebagai bahan perencanaan pembangunan, maka melalui aplikasi Adata ini hadir agar dapat mudah diakses oleh masyarakat. Aminurcholis menjelaskan, pihaknya juga saat ini tengah melakukan pengamanan informasi-informasi. Pihaknya menginginkan agar segala informasi yang diakses Organisasi Perangkat Daerah (OPD) maupun masyarakat jelas sumbernya dan dapat dipertanggung jawabkan &ldquoIya kita lakukan pengamanan yang ketat yaa untuk mengamankan data, tujuannya untuk memastikan data yang kita sajikan terpercaya dan bisa dipertanggung jawabkan, saat dikonfirmasi Jumat, (19/02/2021) Sebelumnya, sebagai upaya penguatan penyelenggaraan Sistem Statistik Nasional (SSN) khususnya di wilayah Provinsi Jawa Timur, Dinas Kominfo dan Statistik telah melakukan penandatanganan komitmen Implementasi Satu Data Indonesia (SDI) bersama Badan Pusat Statistik Kota Blitar. (fik)

Related Posts

Comments (0)

There are no comments yet

Leave a Comment